Sabtu, 24 September 2011

Seputar SNMPTN

Ujian SNMPTN (Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri) sudah tidak asing lagi di telinga kita. Ujian seleksi ini sebenarnya sudah ada sejak 20 tahun yang lalu, namanya pun sempat beberapa kali mengalami perubahan, seperti UMPTN atau SPMB. Satu kesamaan ujian seleksi ini yakni tak pernah sepi peminat, baik oleh pelajar yang baru lulus SMA atau bahkan yang sudah jadi mahasiswa namun tidak cocok dengan jurusan yang dia tempati saat itu. Berdasarkan informasi yang saya dapatkan dari berbagai media seputar SNMPTN data jumlah peserta SNMPTN pada tahun 2011 mencapai 540.953 orang. Setelah ujian berlangsung, yang lolos seleksi kurang lebih 20 % nya saja dekitar 118.223peserta. namun ada sedikit informasi yang perlu kita ketahui mengenai SNMPTN 2011, PTN menyisakan 808 bangku kosong yang disediakan sekira 119.041 pada 60 PTN yang dipilih peserta SNMPTN jalur tulis 2011. Jumlah bangku kosong tersebut mengalami penurunan dibandingkan tahun lalu yang mencapai 4.000 kursi. tersisanya bangku kosong ini dikarenakan terjadinya ketidak seimbangan program studi, dan kemampuan siswa yang dinilai belum mecukupi kriteria untuk masuk di PTN yang mereka inginkan.INGET LOH,, Tidak sesuai KRITERIA. bagi Anda yang hendak mengikuti SNMPTN 2012 dan tak ingin menjadi bagian dari orang yang gagal SNMPTN perlu memanfaatkan waktu yang tersisa saat ini untuk sharing dengan kakak kelas yang pernah gagal di SNMPTN dan Lulus SNMPTN agar mendapatkan informasi terkait persaingan yang telah mereka lewati. Tapi jangan khawatir, semua itu bisa diatasi dengan cara berlatih dan mencari informasi terupdate. baik mengenai SNMPTN maupun Perguruan Tinggi itu sendiri. semua kalian yang menentukan!!!!!!!! BERSIAPLAH MENGHADAPI SNMPTN 2012 yang superrr ketat.